Wednesday, August 14, 2013

Ruko Hangus Terbakar

Beginilah kondisi Toko Sinar Mitra Sentosa setelah dilalap si jago merah sekitar pukul 03.40 wib kemarin (12/8). Api yang membakar toko yang menjual berbagai bahan bangunan ini baru bisa dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran setelah dua jam kemudian. Beginilah kondisi Toko Sinar Mitra Sentosa setelah dilalap si jago merah sekitar pukul 03.40 wib kemarin (12/8). Api yang membakar toko yang menjual berbagai bahan bangunan ini baru bisa dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran setelah dua jam kemudian. Marihot/Jambi Independent MUARABUNGO – Kebakaran kembali terjadi di Kota Bungo. Kali ini menerpa sebuah rumah toko (ruko) tiga lantai yang menjual bahan-bahan bangunan di Jalan Lintas Sumatera Paal I Arah Padang yang dilalap si jago merah kemarin (12/8). Akibat peristiwa yang terjadi sekitar pukul 03.40 wib ini membuat Toko Sinar Mitra Sentosa milik Kocek (45) warga Sungaipinang, hangus. Kobaran api baru bisa dijinakan oleh petugas pemadam kebakaran sekitar pukul 05.57 WIB. Beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Dugaan sementara api muncul akibat korsleting listrik dalam ruko tersebut. Informasi yang berhasil dihimpun harian ini, menyebutkan api berkobar dari Toko Sinar Mitra Sentosa tersebut. Api cepat membesar karena dalam Toko Sinar Mitra Sentosa ini ada barang-barang bangunan yang mudah terbakar. Akibatnya semua isi bangunan hangus terbakar. Kapolsek Kota Muarabungo AKP Adi Kurniawan ketika dikonfirmasi kemarin membenarkan adanya kebakaran tersebut. Dia mengatakan pihaknya telah membuat police line dan melakukan penyelidikan disekitar lokasi kejadian untuk memastikan penyebab dari kebakaran tersebut. “Benar, api hanya menghanguskan satu ruko saja, tapi kita belum tahu berapa kerugian,” ujarnya. Dijelaskannya, untuk memadamkan api, petugas mendatangkan tiga unit mobil pemadam kebakaran Pemda Bungo. Pasca kejadian, pihaknya juga telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi yakni Sunari (35) dan Erik (30) yang diduga kuat mengetahui kronologis kejadian tersebut. “Mereka (saksi, red) pemilik toko di sekitar TKP,” katanya. “Tak ada korban jiwa akibat kebakaran ini,” timpalnya.

0 comments:

Post a Comment